WAJO -- BBM ilegal jenis solar subsidi yang berada di lokasi labaje, Desa Limpo Majang, Kecamatan Majauleng, kabupaten Wajo. Kembali marak
Dimana menurut sumber yang enggan di sebut namanya mengatakan bahwa praktik ilegal BBM jenis solar subsidi milik oknum berinisial Dr asal kera dan rencana akan di bawah ke Morowali
Sementara Muh. Bisar salah satu penggiat anti korupsi, kepada awak media mengatakan bahwa praktik ilegal BBM jenis solar harus segera di tindak tegas oleh aparat penegak hukum dalam hal ini polres Wajo.
Dimana menurut Bisar sapaan akrabnya, Aparat Penegak Hukum harus tegas menindak para mafia BBM yang kini lagi marak serta meresahkan masyarakat di kabupaten Wajo.
"Kami berharap agar pihak kepolisian basmi para mafia BBM yang sangat merugikan masyarakat khususnya di kabupaten Wajo,". Tegasnya kepada awak media, Senin (05/05/2025).
Ia pun berencana dalam waktu dekat akan melaporkan hal tersebut di mapolda Sulsel, agar praktik ilegal BBM bersubsidi jenis solar yang meresahkan masyarakat, segera di amankan. (Tim)
COMMENTS